Terbelenggu denganmu
Menghentikan langkahku
Memaksakan kehendakku
Menghapus harapanku
Membatasi mimpiku
Topeng
Menghalangi pandanganku
Mengunci suaraku
Menyumbat pendengaranku
Mengekang fikiranku
Mendinginkan perasaanku
Topeng
Tak inginkah kau menanggalkan diriku dari jeratan
Jeratanmu yang mengikat oksigen di awang
Menampakkan yang tidak sejati dalam ingatan
Ingatan yang terlukis semu dalam bayang
oleh : Triana Endah Savitri